29.9 C
Gresik
Saturday, 1 April 2023

Gus Yani Gerakkan Gerbong Mutasi, Lebih 300 Pejabat Digeser Posisinya

GRESIK – Pemerintah Kabupaten (pemkab) Gresik di bawah komando Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani akhirnya menyelenggarakan mutasi besar-besaran. Dalam mutasi jilid ke-I bupati 36 tahun itu merombak lebih dari 300 pejabat Eselon II, III dan IV di lingkungan Pemkab Gresik. Rencananya agenda Mutasi akan diselenggarakan, Senin (30/08) pukul 12.30 di halaman parkir belakang kantor bupati Gresik.

Informasi yang dihimpun, pejabat Eselon II yang ikut dalam gerbong mutasi diantaranya Kepala Satpol PP Pemkab Gresik, Abu Hasan, Kepala Bappeda Pemkab Gresik, Hermanto Sianturi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU), Gunawan Setijadi dan Kepala Dinas Pertanahan (Distah), Sutaji Rudi .

Selain itu, dalam daftar undangan yang diterima Radar Gresik juga terdapat nama Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Nanang Setiawan, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), M. Nadlif, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud), AH Sinaga, Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim), Achmad Wasil, Kepala Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KBPP), dr. Adi Yumanto.

Bupati Yani juga rencananya akan merombak Sekretariat Dewan (Setwan)  yang diduduki Darmawan dan Asisten II Pemkab Gresik, Ida Lailatus Sa’diyah.

Sementara itu, sumber di lingkungan Pemkab Gresik menyebutkan, banyak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang hampir seluruh pejabatnya dimutasi. Di antaranya OPD Dishub, Bappeda, BKD, Dispendik, PU, BPPKAD dan DPM-PTSP.

Tidak hanya Kepala OPD, Gus Yani juga melakukan mutasi terhadap camat. Mulai dari camat Tambak, Sangkapura, Cerme hingga Kebomas.

Sementara untuk pejabat eselon II yang posisinya masih dipertahankan atau tidak ada dalam daftar mutasi salah satunya, Kepala BPBD Gresik, Tarso Sagito.

“Pak bupati seluruh programnya bisa dieksekusi dengan baik oleh seluruh jajarannya yang baru,” kata sumber tersebut. (fir/han)

GRESIK – Pemerintah Kabupaten (pemkab) Gresik di bawah komando Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani akhirnya menyelenggarakan mutasi besar-besaran. Dalam mutasi jilid ke-I bupati 36 tahun itu merombak lebih dari 300 pejabat Eselon II, III dan IV di lingkungan Pemkab Gresik. Rencananya agenda Mutasi akan diselenggarakan, Senin (30/08) pukul 12.30 di halaman parkir belakang kantor bupati Gresik.

Informasi yang dihimpun, pejabat Eselon II yang ikut dalam gerbong mutasi diantaranya Kepala Satpol PP Pemkab Gresik, Abu Hasan, Kepala Bappeda Pemkab Gresik, Hermanto Sianturi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU), Gunawan Setijadi dan Kepala Dinas Pertanahan (Distah), Sutaji Rudi .

Selain itu, dalam daftar undangan yang diterima Radar Gresik juga terdapat nama Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Nanang Setiawan, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), M. Nadlif, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud), AH Sinaga, Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim), Achmad Wasil, Kepala Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KBPP), dr. Adi Yumanto.

-

Bupati Yani juga rencananya akan merombak Sekretariat Dewan (Setwan)  yang diduduki Darmawan dan Asisten II Pemkab Gresik, Ida Lailatus Sa’diyah.

Sementara itu, sumber di lingkungan Pemkab Gresik menyebutkan, banyak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang hampir seluruh pejabatnya dimutasi. Di antaranya OPD Dishub, Bappeda, BKD, Dispendik, PU, BPPKAD dan DPM-PTSP.

Tidak hanya Kepala OPD, Gus Yani juga melakukan mutasi terhadap camat. Mulai dari camat Tambak, Sangkapura, Cerme hingga Kebomas.

Sementara untuk pejabat eselon II yang posisinya masih dipertahankan atau tidak ada dalam daftar mutasi salah satunya, Kepala BPBD Gresik, Tarso Sagito.

“Pak bupati seluruh programnya bisa dieksekusi dengan baik oleh seluruh jajarannya yang baru,” kata sumber tersebut. (fir/han)

Most Read

Berita Terbaru