GRESIK– Tersangka Rizki Pratama Muhammad Iqbal,22, hanya tertunduk lesu sewaktu diamankan polisi. Pemuda asal Bendul Merisi gg baru no 5 RT 01 RW 04 Kel Wonocolo, Surabaya terbukti mencuri kabel tembaga di tempat kerjanya PT Masterindo Jaya Global Indonesia (MJGI) Menganti, Gresik.
Informasi yang dihimpun aksi pencurian yang dilakukan Rizki bermula saat pelaku berada di ruangan bahan produksi. Kemudian, Rizki memotong kabel tembaga besar berisi 4 lilit sepanjang 2,5 metee dari kabel dengan gergaji besi. Selanjutnya, pelaku mengkuliti kabel mengelupas dengan kedua tangan kemudian lalu dilipat menjadi empat lipat ukuran 180 cm dan 4 lipat ukuran 70 cm.
Usai menjalankan aksinya, pelaku berjalan kaki sambil membagi tembaga tersebut di taruh dibalik baju menuju tempat parkir. Kabel tembaga diletakkan di jok motor miliknya. Tidak puas dengan hasil yang dicuri, pelaku kembali ke ruang bahan produksi lagi. Saat hendak pulang, security mengontrol jok sepeda karyawannya dan ditemukan barang curian Rizki.
Kapolsek Menganti AKP Tatak Sutisna membenarkan kejadian tersebut. Pelaku juga diamankan di Mapolsek Menganti. Â “Pelaku beserta barang bukti sudah kami amankan setelah menjalani pemeriksaan,” ujarnya, Jumat (31/3).
Modus yang dilakukan pelaku saat mencuri dengan cara memotong kabel sewaktu ruangan produksi sedang sepi. Gerak-gerik pelaku sudah diawasi security pabrik karena mencurigakan. “Pelaku memotong kabel tembaga berisi empat lilit dengan gergaji besi. Kemudian kabel tersebut lipat kecil lalu ditaruh di jok motor,” jelasnya.
Sementara pelaku Rizki Pratama Muhammad Iqbal mengaku dirinya mencuri kabel tembaga milik perusahaannya buat tambahan mengingat harga di pasaran menggiurkan. “Hasil curian ini buat tambahan mengingat gaji di tempat kerja saya belum cukup buat kebutuhan sehari-hari,” pungkasnya.(yud/han)