GRESIK – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gresik mendorong agar pembelajaran tatap muka segera dilakukan. Hanya saja, sekolah tetap harus memperhatikan protokol kesehatan (protkes).
Ketua DPRD Gresik, Much. Abdul Qodir mengatakan pelaksanaan PTM akan segera diputuskan. Saat ini tinggal menunggu forum bersama Forkopimda Kabupaten Gresik. “Saya pribadi mendukung dilaksanakan tatap muka di sekolah,”kata Qodir.
Menurut dia, Gubernur Jawa Timur (Jatim) sudah menyerahkan keputusan PTM kepada masing – masing daerah. Meskipun, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro bakal diperpanjang.
“Jadi kita akan rapat forum Forkopimda dan tentunya pak Bupati akan mengundang kami untuk menjelaskan untung ruginya melakukan tatap muka,”jelas dia.
Meski begitu, pihaknya menghimbau kepada sekolah – sekolah tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) dan. “Kami berharap ketika dilaksanakan tatap muka harus ditaati prokes dan siswa masuk bergiliran,”tutup dia. (jar/rof)